Langsung ke konten utama

Hanya Ingin Bernostalgia

Bulan yang sama dengan tahun yang berbeda. Ya, Desember tahun ini dan tahun lalu sangatlah berbeda. Tahun lalu aku harus bekerja sebagai layaknya seorang spg. Berdiri berjam-jam di tempat umum, mal, toko buku. Membuang rasa malu dan seganku. Menyapa banyak orang dan berusaha ramah dengan mereka. Aku merasa hampir seluruh waktuku diambil pekerjaan ini karena sistem kerjanya secara shift. Jika aku dapat shift pagi tetap saja sore menjelang malam aku baru sampai di kos. Jika dapat shift sore, setengah sebelas malam aku baru bisa sukses membaringkan tubuhku di atas kasur kamarku. Kadang aku menitikkan air mata sendiri karena aku sangat lelah dengan pekerjaan itu.

Namun, aku sangat... sangat bersyukur bisa merasakan pekerjaanku setahun lalu tersebut. Aku bisa mengenal teman-teman baru dari berbagai latar belakang yang berbeda. Kini bahkan salah satunya menjadi orang terdekatku. Mungkin dengan bekerja di tempat itu adalah jalanku bisa bertemu dengan belahan jiwaku. Bahkan aku merasa ajaib. Bagaimana mungkin aku dulu bisa nekat mengambil pekerjaan itu. Kadang aku berpikir aku bisa seberani itu ya berdiri di tempat umum dan menyapa banyak orang. Mungkin itulah kehendak-Nya.

Kini, bulan ini, tahun ini aku bekerja di kampus. Sangat berbanding terbalik dengan pekerjaanku setahun lalu. Di sini aku seringkali waktuku dihabiskan duduk, mengetik, dan menghadap komputer. Tidak terlalu lelah. Tidak banyak tekanan dan aku merasa nyaman. Aku masih punya waktu luang. Syukur alhamdulillah, Allah mengabulkan doaku.

2014 will be coming soon
Maybe i will get new better job
Maybe i still at campus
Who knows?
I will accept whatever the decision, God :)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SUPPLY DALAM PELAYANAN KESEHATAN

Di semester 7 ini, saya mendapat tugas kuliah yang spesial, benar-benar susah untuk mencari referensinya. Semua buku referensi berbahasa Inggris dan harus benar-benar dimengerti terlebih dahulu. Tugas tersebut pada mata kuliah Ekonomi Kesehatan. Alhamdulillah setelah berusaha mencari di berbagai sumber, kelompok saya bisa menyelesaikan tugas tersebut meski tidak sampai 15 hal (padahal makalah). Namun bagi saya, tidak masalah berapa jumlah halaman, yang penting isinya dapat dimengerti oleh pembaca. Sengaja sedikit saya share isi tugas saya di sini, semoga bisa menambah referensi pembaca yang kesulitan mencari bahan supply pelayanan kesehatan. Special Thanks to Ibu Thinni sebagai dosen pembimbing mata kuliah ini, teman-teman 1 kelompok Ekokes.. Zahwa, Riznha, Suloy, Arif, Nana, Ncep, Galih, Hari, dan Anggi :D Supply dalam pelayanan kesehatan adalah penyediaan pelayanan kesehatan yang disampaikan kepada individu oleh kombinasi tenaga pelayanan kesehatan (seperti dokter, perawat, tekn

Hikmah Film Tenggelamnya Kapal Van der Wijck

Malam itu aku bersama sahabatku, Rahma menonton suatu film yang diangkat dari novel karangan Buya Hamka. Sebenarnya aku tidak terlalu penasaran dengan film tersebut, namun aku hanya ingin melepas penat setelah lelah dengan rutinitas sehari-hari. Cukup banyak hikmah dari film itu yang membuatku ingin menuliskannya di sini. Cinta.. cinta takkan membuat dirimu menjadi lemah, karena cinta akan menguatkan hatimu.. Mampu membuatmu berjuang menjadi lebih baik. Dengarlah.. Berikan kesempatan kepada orang yang kau sayangi, kau cintai.. Biarkan dia bicara, dengarkanlah dengan hati. Meskipun dalam hatimu dipenuhi amarah dan dendam padanya. Karena di lain waktu engkau akan sangat menyesal telah meninggalkannya. Janganlah kamu menyimpan dendam dan amarah dalam hatimu. Karena sesungguhnya kebahagiaan itu ada di dalam hati. Walau kau tampak kaya, bahagia di luar tapi apabila hatimu gersang itu hanyalah ilusi. Kau tetaplah menderita. Harta dan kecantikan takkan menjamin hidupmu bahagia. Perbed

Resensi Buku Cerita dalam Keheningan

Judul         : Cerita dalam Keheningan Penulis     : Zara Zettira ZR Penerbit     : Esensi, Erlangga Group "In silence, there is a story of miracles. In silence, you will find many things you won't find in searching..." “...saat inilah yang kita miliki karena kemarin bukan lagi milik kita dan hari esok belum tentu kita jumpai.” Saya bukan orang yang terlalu suka membaca novel yang agak berat. Dulu bacaan saya hanyalah teenlit dan sejenisnya. Maka saya tidak mengenal siapa itu Zara Zettira ZR. Kali ini saya berkesempatan untuk membaca salah satu karyanya yang best seller lewat buku yang berjudul Cerita dalam Keheningan. Sebuah buku yang mengangkat kisah nyata tentang perjalanan hidup penulis sendiri. Zaira Ramadhani, seorang gadis yang lahir dari keluarga kaya raya dan terhormat. Dia tinggal di sebuah paviliun mewah bersama keluarga besarnya, keluarga petinggi partai politik yang juga seorang pebisnis, keluarga yang terdiri dari berbagai ras, suku, buday